TELUKKUANTAN - Posisi jabatan Ketua DPRD Kuantan Singingi (Kuansing), Riau masih kosong pasca ditinggal Andi Putra yang maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020. Hingga kini, Golkar belum menentukan siapa yang akan menduduki kursi Ketua DPRD tersebut.

Sebagai partai pemenang Pileg 2019 di Kuansing, Golkar memiliki kader yang bisa menggantikan Andi Putra. Sebut saja, Sastra Febriawan, Sutoyo dan Adam. Namun, semua anggota fraksi Golkar punya peluang untuk menjabat sebagai Ketua DPRD Kuansing.

Dari nama-nama yang mencuat, kabar Adam menggantikan abangnya semakin santer. Doktor muda ini dinilai mumpuni untuk memimpin lembaga legislatif Kuansing tersebut.

Terkait isu tersebut, Andi Cahyadi, pengurus DPD Golkar Kuansing hanya tersenyum menyikapinya.

"Semua anggota fraksi diusulkan ke DPP," jawab pria yang akrab disapa Aheng baru-baru ini di Telukkuantan.

Aheng menyatakan pihaknya sedang mengurus jabatan Ketua DPRD Kuansing dan PAW Andi Putra ke DPP Golkar. Namun, ia belum bisa memastikan siapa yang ditunjuk DPP.

"Kami masih menunggu," katanya.***