BAGANSIAPIAPI - Kwartir Cabang Gerakan Pramuka 04.10 Rokan Hilir, Riau, akan melaksanakan perkemahan besar sempena HUT Pramuka ke-58 di Bumi Perkemahan Datuk Comel, Lenggadai Hilir, Kecamatan Rimba Melintang. Sesuai rencana, peserta diharapkan hadir di perkemahan sehari sebelum pembukaan 19 Agustus mendatang.

Hal ini diungkapkan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka 04.10 Rohil Drs H Surya Arfan MSi, Kamis (15/8/2019) didampingi Ketua Panitia Pelaksanaan Perkemahan Besar, Azuar HL. ''Ini kegiatan rutin tahunan sempena HUT Pramuka, tahun ini jadwalnya 19 Agustus karena ditunda ada Idul Adha kemaren,'' sebut Surya Arfan.

Surya Arfan menghimbau semua Kwartir Ranting dan Gugus Depan Penggalang Pramuka dan Satuan Karya mengirimkan peserta ke perkemahan ini. ''Panitia sudah mengirim undangan, harapan kita semua kecamatan dan sekolah mengirimkan peserta,'' tegas Ketua Kwarcab Pramuka Rohil.

Ketua Panitia Pelaksana Perkemahan Besar HUT ke-58 Pramuka, Azuar HL menambahkan, tahun 2018 lalu peserta penggalang dan penegak 2000 orang lebih, tahun ini mungkin jumlahnya bertambah. ''Ada inovasi baru diterapkan. Diperkirakan pesertanya lebih banyak dari tahun lalu,'' terang Azuar HL.

Azuar HL menghimbau Gudep, Satuan Karya berpartisipasi dalam helat tahunan ini. ''Persiapan sudah matang, tinggal pelaksanaanya, pantia sudah bekerja keras dalam kegiatan kepanitiaan ini,'' ujar Azuar HL didampingi Humas dan Dokumentasi Panitia M.Frauq Ikhsan di Sekretatiat Kwarcab Rohil.

Sekilas Bumi Perkemahan Datuk Comel Lenggadai Hilir Kecamatan Rimba Melintang merupakan lahan asri dengan pepohonan rindang di lengkapi fasilitas pendukung pendopo dan MCK dan mampu menampung 3000 peserta utusan 18 Kwaran atau Kecamatan berada di lahan yang tinggi dengan pemandangan yang indah dan asri. ***