PEKANBARU - Data Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru pertanggal 19 Desember 2020, menunjukkan jumlah pasien positif Covid-19 di Kota Pekanbaru sudah mencapai 11.049 orang. Namun, dari jumlah tersebut, pasien yang masih dalam perawatan tersisa 734 orang.

Hal ini dikarenakan, sebanyak 10.105 orang diantaranya telah dinyatakan sembuh dan 210 orang dinyatakan meninggal dunia. 

Sementara itu, Diskes Pekanbaru juga mendata bahwa Kecamatan Tampan masih menjadi kecamatan dengan kasus positif Covid-19 tertinggi di Kota Pekanbaru, dengan jumlah kasus 1.981 orang. Disusul Kecamatan Bukit Raya dengan jumlah kasus 1.808 orang, dan Kecamatan Marpoyan Damai dengan jumlah kasus 1.472 orang.

Selanjutnya di Kecamatan Tenayan Raya sudah terdapat kasus sebanyak 1.175 orang, Kecamatan Payung Sekaki dengan jumlah kasus 1.041 orang. Lalu di dari luar wilayah berada di urutan keenam dengan jumlaj kasus 618 orang.

Kemudian, Kecamatan Sukajadi memiliki jumlah kasus 591 orang, Kecamatan Rumbai Pesisir dengan jumlah 560 orang, Kecamatan Rumbai 453 orang dan jumlah kasus di Kecamatan Limapuluh mencapai 431 orang. Setelah itu, Kecamatan Sail dengan jumlah kasus 332 orang, Kecamatan Senapelan dengan jumlah kasus 306 orang dan Kecamatan Pekanbaru Kota dengan jumlah kasus 284 orang.***