JAKARTA - Setelah diguncang gempa bumi dengan magnitudo 5,1 pada Senin (19/10/2020) pagi, Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat, kembali diguncang gempa magnitudo 5,8 Senin siang.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, gempa pada pukul 14.31 WIB itu tidak berpotensi tsunami.

''Gempa tidak berpotensi tsunami,'' tulis BMKG lewat akun @infoBMKG, seperti dikutip dari detikcom.

Gempa terjadi di laut pada kedalaman 14 kilometer, di 33 kilometer Barat Daya Pulau Pagai Selatan. Titik pusat gempa tercatat 3,31 Lintang Selatan (LS) dan 100,32 Bujur Timur (BT).

Hingga kini belum ada informasi terkait dampak akibat gempa tersebut.

Sebelumnya, gempa dengan M 5,1 juga terjadi di Pulau Pagai Selatan pukul 05.48 WIB.***