TELUKKUANTAN - Iven pacu jalur Kuantan Singingi (Kuansing), Riau Rayon II 18-20 Juli 2019 di Tepian Rajo Pangean telah sukses dilaksanakan. Hasilnya, Limbago Sati Rantau Kuantan dari Desa Kopah Kecamatan Kuantan Tengah keluar sebagai sang jawara.

Perjalanan jalur yang disponsori oleh Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (PTSP Naker) Kuansing tersebut memang terbilang mulus dan lancar.

Dimulai dari jalur Sembaran Olang Pulai pada hari pertama. Jalur tuan rumah tak berkutik saat berpacu dengan Limbago Sati RK PTSP Naker tersebut.

Pada hari kedua putara pertama, Marangin Montiak Tuah Lipai dari Sikakak yang menjadi korban Limbago Sati Rantau Kuantan. Harapan Marangin Montiak untuk mendulang prestasi di Tepian Rajo pupus di haluam Limbago Sati.

Di hari yang sama, pada putaran kedua, jalur tuam rumah kembali menjadi korban Limbago Sati. Adalah jalur Terusan Nago Sati dari Desa Pulau Deras Pangean. Atas kemenangan itu, Limbago melaju ke hari ketiga bersama sembilan jalur lainnya.

Pada pengundian tadi pagi, Limbago Sati kembali berada di jalan sebelah kanan dan lawannya adalah Siposan Rimbo Pemprov Riau dari Pauh Angit Pangean. Para pengamat pacu jalur pun mengatakan ini adalah partai final sesungguhnya.

Dengan perpacuan yang sangat ketat sejak pancang pertama, akhirnya Siposan Rimbo harus mengakui kesaktian Limbago Sati. Ketika 'Sang Jendral', julukan Siposan Rimbo kalah, masyarakat sudah memastikan Limbago yang akan juara.

Pada putaran semifinal, Limbago Sati ditantang oleh jalur Panah Ombak Sutan Mudo Indragiri dari Peranap, Inhu. Alhasil, jalur Inhu pun tak mampu mengimbangi kecepatan Limbago Sati.

Di final segitiga, Limbago Sati harus lebih awal menghadapi saudaranya Panglimo Mudo Bintang Nagori yang juga dari Kopah. Sadar tak akan mampu mengalahkan Limbago Sati, Panglimo Mudo tak memberikan perlawanan yang berarti. Limbago pun bisa menghemat tenaga untuk menghadapi Batu Hijau Tuah Negeri dari Baturijal Inhu yang mendapat undian menunggu.

Pada putaran final kedua, Limbago Sati berada di jalan sebelah kanan dan Batu Hijau Tuah Negeri berada di sebelah kiri. Dari pancang pertama hingga menembus finish, Limbago Sati tetap memimpin perpacuan.

Berikut Peringkat Juara Pacu Jalur Rayon II di Tepian Rajo Pangean:1. Limbago Sati Rantau Kuantan PTSP Naker Kuansing2. Panglimo Mudo Bintang Nagori3. Batu Hijau Tuah Negeri4. Panah Ombak Sutan Mudo Indragiri5. Kahulu Jantan Danau Kompe6. Selendang Putri Rano Biso7. Tigo Namo Tuah Nagori8. Tuah Ratu Panglimo Nago9. Siposan Rimbo Pemprov Riau10. Linggar Jati JA Adhyaksa Kuansing***