JAKARTA - Kompetisi LIGA  1 2018 telah memasuki pekan pamungkas, yakni pekan ke-34. Pekan ini merupakan pekan penentuan bagi tim kandidat peraih gelar juara, serta tiga tim yang terdegradasi.

Persija Jakarta yang meraih kemenangan 2-1 atas Mitra Kukar FC melalui dua gol Marko Simic memastikan tim berjuluk Macan Kemayoran itu menyandang predikat juara Liga 1 musim ini. 

Penampilan all-out penyerang asal Kroasia tersebut membuatnya terpilih oleh Tim TSG (Technical Study Group) masuk kedalam Team of The Week pekan ke-34.Penyerang asing lain, Aleksandar Rakic juga tidak mau kalah. Penyerang asal Serbia berusia 31 tahun itu mampu tampil maksimal membawa timnya, PS Tira meraih kemenangan 3-1 di markas Borneo FC lewat dua golnya.Kemenangan PS Tira atas Borneo FC sekaligus menyelamatkan klub berjuluk The Young Warriors dari jeratan degradasi. Tambahan dua gol Rakic juga membuatnya meraih gelar pencetak gol terbanyak Liga 1 2018 dengan 21 gol.Tim TSG memilih Rakic dalam Team of The Week pekan ke-34, sekaligus sebagai pemain terbaik pada pekan tersebut. Sementara itu, kemenangan besar PSM Makassar dari tamunya, PSMS Medan dengan skor 5-1 membuat sang pelatih Robert Alberts terpilih sebagai pelatih terbaik pekan ke-34. Kekalahan yang diderita PSMS membuat Ayam Kinantan terdegradasi ke Liga 2 musim depan.Berikut Team of The Week Pekan ke-34 Liga 1 2018:Kiper: Samuel Reimas (Perseru Serui)Defender: Habel Boas Inzaghi (Perseru Serui), Vladimir Vujovic (Bhayangkara FC), Alfin Tuasalamony (Arema FC)Midfielder: Rizky Pora (PS Barito Putera), Rohit Chand (Persija Jakarta), Willem Jan Pluim (PSM Makassar), Konate Makan (Arema FC)Striker: Aleksandar Rakic (PS Tira), Marko Simic (Persija Jakarta), M Rahmat (PSM Makassar)Penghargaan kategori lainPemain Terbaik: Aleksander Rakic (PS Tira)Pelatih Terbaik: Robert Alberts (PSM Makassar)Pemain Muda Terbaik: Habel Boas Inzaghi Isir (Perseru Serui)Gol Terbaik: Alessandro Ferreira Leonardo (PSM Makassar). ***