BAGANSIAPIAPI - Sebagai dinas yang usianya paling muda diantara semua dinas yang ada di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiks) sedang melakukan banyak inovasi yang bermanfaat untuk Kabupaten Rokan Hilir umumnya.

Salah satu yang menjadi inovasi terbaru Diskominfotiks saat ini ialah adanya pembuatan maskot berbentuk robot digital yang merepresentasikan wajah Diskominfotiks Rokan Hilir yang akan diluncurkan pada hari ini, Selasa (16/8/2022). 

GoRiau

Robot digital ini merupakan hasil karya salah seorang staf yang berada di bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfotiks Rohil yaitu Aryo Isnan Dwiky Putra. Sebagai perancang, Aryo juga mendapat sumbangsih ide dari Plt. Kepala Dinas Kominfotiks Indra Gunawan, SE., serta Supriadi yang merupakan staf di bidang Aplikasi Informatika. Mereka merupakan orang-orang yang berkontribusi besar terhadap peluncuran maskot Diskominfotiks Rohil hari ini.

Robot digital milik Diskominfotiks Rohil ini diberi nama Antan (Anak Teknologi Rokan Hilir), merupakan robot anak kecil berbentuk 3D yang canggih, berkepribadian selalu ceria dan energik, serta siap membantu Diskominfotiks melayani masyarakat. Filosofi visual Antan ialah sebagai berikut: 

GoRiau

Berbentuk robot digital canggih yang menggambarkan motto Diskominfotiks yaitu “Transformasi Digital Menuju Birokrasi yang Handal”, Logo Rokan Hilir di tanjak melambangkan domisili Diskominfotiks yaitu Kabupaten Rokan Hiir, Logo Kominfo di dada melambangkan asal robot digital ini yaitu Diskominfotiks Rohil, Menggunakan tanjak dan songket yang melambangkan ciri khas atribut pakaian adat Melayu di Provinsi Riau, Warna silver melambangkan kecanggihan, keharmonisan serta keanggunan.

Sedangkan warna biru melambangkan warna identitas Kominfo, selain itu juga melambangkan sifat profesionalisme serta dapat dipercaya. Warna kuning keemasan pada tanjak dan songket melambangkan kemewahan, kesuksesan, serta kemakmuran

Indra Gunawan yang menjabat sebagai Plt. Kepala Dinas Kominfotiks menyampaikan tujuan serta harapan dirancangnya robot digital ini “Tujuannya mensosialisasikan Diskominfotiks di tengah masyarakat agar masyarakat lebih mengenal dinas kami yang mana dinas kami ini masih berusia 2 tahun. Semoga dengan adanya maskot ini akan lebih fokus dan lebih konsen meningkatkan kompetensi khususnya terkait pencapaian era digital di kabupaten Rokan Hilir. Maskot ini nantinya akan dipakai dan ditayangkan di semua website, media sosial, dan aplikasi milik Diskominfotiks,” ujarnya.

Aryo Isnan sebagai perancang juga turut menyampaikan perasaan dan harapannya dalam pembuatan maskot digital ini, “saya sangat senang akhirnya pembuatan maskot ini selesai dan akan digunakan oleh Diskominfotiks. Semoga bisa dimanfaatkan oleh Diskominfotiks sebagai alat untuk melayani masyarakat serta menjadi pelopor inovasi bagi dinas lain untuk lebih meningkatkan kemampuan digitalisasi di era digital pada saat ini," tutupnya. (advertorial)