SIAK SRI INDRAPURA - Indikator sukses dan tumbuhnya minat membaca tidak selalu dilihat dari berada banyak perpustakaan, buku dan mobil perpustakaan keliling. Untuk itulah pemerintah ikut serta memprogramkan Gerakan dan budaya literasi yang kini juga sedang digalakkan di Kabupaten Siak, Riau.

Bunda Literasi Kabupaten Siak, Hj Rasidah juga berharap peningkatan strategi minat baca ini dikembangkan hingga ke kampung-kampung. Untuk itu, Bunda Literasi Kampung dan Kecamatan juga dibentuk agar minat baca di kalangan masyarakat dapat ditumbuhkan dengan cepat.

"Kemarin kita baru melantik 9 Bunda Literasi Kampung di Kecamatan Sungai Mandau. Ketua TP PKK Kecamatan Mandau juga kita lantik menjadi Bunda Leterasi tingkat Kecamatan," kata Hj Rasidah kepada GoRiau.com, Jumat (15/11/2019).

Selain pengukuhan, kata Hj Rasidah, Bunda Literasi yang dilantik juga menandatangani MoU implemmtasi peningkatan strategi minat baca. Artinya dengan ada MoU ini, apa yang menjadi tujuan keberadaan Bunda Leterasi ini bisa dipertanggungjawabkan.

"Salah satu upaya yang dapat mengungkit kemajuan suatu daerah salah satunya adalah dengan melaksanakan program peningkatan minat, gemar dan budaya baca melalui literasi keluarga. Ini harus dapat dijalankan oleh Bunda Literasi untuk mengkampanyekan nya," ujar Ketua TP PKK Kabupaten Siak ini.

Sementara itu, Ketua Literasi Kecamatan Sungai Mandau Ermalisa Natalia SHum yang baru saja dilantik mengaku siap mewujudkan harapan Bunda Literasi Kabupaten Siak. Salah satunya mewujudkan perpustakaan berbasis inklusi sosial.

"Dalam meningkatkan minat baca ini, kita akan coba menerapkan kegiatan yang berkolaborasi dengan kegiatan yang ada di Kecamatan dan kampung serta peran PKK," imbuhnya.

Sebagai Bunda Literasi, istri dari Camat Sungai Mandau ini juga mengajak Bunda Literasi Kampung mempromosikan, mengajak, memfasilitasi dan memberi teladan atas kecintaan terhadap literasi kepada masyarakat di daerahnya.

"Gerakan membaca dan budaya literasi ini harus digaungkan karena bisa menjadi solusi untuk pembentukan karakter generasi muda terbaik bangsa. Khususnya anak-anak Kecamatan Sungai Mansau yang sehat, cerdas, ceria, berahlak mulia serta berbudi pekerti yang luhur," tuturnya. ***