PEKANBARU - Tim Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Riau yang berposko di Desa Air Emas, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau turut berpartisipasi menjadi relawan pencegahan penyebaran virus Corona penyebab Covid-19. Didampingi oleh Kepala Desa Air Emas, Agus Pamuji dan Bhabinkamtibmas Brigadir Nusurlis serta Babinsa Serka Samsul, tim Kukerta ini ditugaskan menjaga posko penanggulangan Covid-19.

"Mulai tanggal 24 April 2020, kami menjadi relawan Covid-19 di Desa Air Emas sebagai kegiatan Kukerta Unri. Kami menjaga posko penanggulangan Covid-19 di pintu masuk Desa Air Emas," ujar Gading Fair Wanda, Kamis (25/6/2020).

Ia menjelaskan bahwa posko penanggulangan Covid-19 i i beroperasi 24jam sehari dan penjagaan dibagi dalam dua shift. Tim yang terdiri dari empat mahasiswa inipun secara bergiliran shift menjaga posko tersebut.

"Dalam penjagaan itu kita melakukan penyemprotan disinfektan pada kendaraan yang berasal dari luar daerah, penumpangnya harus cuci tangan lebih dulu dan kita cek suhu tubuhnya. Penumpang yang dari dalam kita semprot dengan hand sanitizer dan mereka semua kita data," paparnya.

Tak hanya itu, Gading juga mengatakan timnya juga turun melakukan penyemprotan disinfektan ke masjid-masjid di Desa Air Emas dan mengingatkan warga untuk mengikuti protokol kesehatan dalam beribadah.

"Kita juga menempelkan poster 6 langkah higienis mencuci tangan untuk sosialisasi kepada masyarakat. Kita juga bersikap tegas untuk memastikan desa Kukerta tetap aman, dengan menerapkan gerakan wajib menggunakan masker saat keluar rumah dan bagi warga desa lain yang hendak masuk ke desa," terangnya.

"Untuk mendukung gerakan itu, kita bagikan sebanyak 250 masker kain kepada warga. Bantuan diserahkan langsung kepada Kepala Desa Air Emas di Posko Penanggulangan Covid-19," pungkasnya.***