DI TENGAH pandemi Covid-19, kebanyakan kita harus menunda untuk melancong ke tempat wisata seperti Tunisia. Fauzan catering dengan mottonya ''we bring your appetizing closer to you'' menawarkan menu-menu khas Tunisia seperti kambing bakar, Bambalouni, dan couscous.

Couscous merupakan jenis biji-bijian dari gandum (semolina). Di Amerika Serikat, couscous yang tergolong rendah karbohidrat dijadikan makanan bertipe pasta seperti spageti.

Couscous with lamb demikian menu yang ditawarkan Fauzan Catering yang sudah beroperasi sejak 2019.

GoRiau

Couscous dimasak dengan rice cooker, namun airnya harus ditambahkan minyak zaitun untuk menghindari couscous ini aglomerasi. Couscous yang dipadukan dengan kambing yang dimasak dengan cita rasa pedas dan asam dari tomat yang digunakan. Sebelumnya ditumis bawang merah dengan minyak makan. Selanjutnya tumis tadi ditambahkan cabe kering dan kunyit yang sudah dihaluskan.

Kambing yang sudah matang baik direbus atau dipresto ditambahkan ke tumis. Air kaldu ditambahkan pada tumis ini terlebih dahulu sebelum diberi air tambahan. Tipnya supaya kuahnya kental dan tidak pahit, air ditambahkan sedikit demi sedikit berbarengan dengan ''tomato puree'' atau ''tomato paste''.

Untuk melengkapinya, ditambahkan sayur-sayuran seperti wortel, mentimun dan juga bisa terong. Kacang arab dan ubi jalar juga bisa menjadi pilihan variasi sumber karbohidrat untuk ditambahkan pada couscous lamb tersebut.

GoRiau

Untuk memberikan rasa sensasi lebih pedas, lamb bisa diberi dressing harissa khas Tunisia pada kambing. Harissa ini menggunakan bumbu jintan, cabe keriting (medan), ketumbar, bawang bombay, bawang putih, minyak zaitun, tomat, dan lemon. Cabe terlebih dahulu di panggang selama 20 menit dan dibuang bijinya. Selanjutnya cabe dihaluskan.

Kemudian sangrai jintan dan ketumbar sebelum dihaluskan. Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan minyak zaitun. Kemudian campurkan bumbu/rempah yang sudah dihaluskan tadi. Untuk selanjutnya sesuaikan garam. Untuk memberikan rasa lebih pedas, cabe yang digunakan bisa diganti dengan chayenne, tabasco atau cabai Thailand, atau sangat pedas dengan bhut jolokia (ghost pepper).

Enaknya menu-menu makanan ini tentunya lebih nikmat jika dibarengi dengan minuman ala timur tengah syai adhani.

Dan untuk ringkasnya, semua menu itu tersedia juga di Fauzan Catering yang beralamat di Jl Rawa Gambut No 1, Tangkerang Labuai, Pekanbaru, Riau. Dan bisa dipesan online di 0811690037 / 081364283359, IG: Fauzan.Catering, FB: Fauzan_Catering.

Bon appetit. ***