PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru merencanakan pembangunan pusat jajanan rakyat (Pujasera) di kawasan Mal Pelayanan Publik (MPP) dan Disdukcapil Kota Pekanbaru. Rencana tersebut, dianggap baik oleh Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik Wilayah II Kemenpan RB Noviana Adrian saat melakukan peninjauan MPP, di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Riau, Selasa (8/6/2021). 

Menurutnya, Pujasera tersebut akan dapat mengurai keramaian karena warga yang mengantri untuk mendapatkan pelayanan di kompleks MPP tersebut.

"Saat MPP akan diresmikan, pujasera direncanakan dibangun di bagian belakang oleh wali kota. Saya melihat rencana itu cocok sekali," ujarnya.

Ia mengatakan, warga bisa menunggu sembari menikmati makanan dan tidak perlu lagi menumpuk di dalam gedung. Hal ini juga akan baik, terutama dalam kondisi Kota Pekanbaru yang .asih dalam pandemi Covid-19. 

"Keramaian ini bisa dipecah agar warga bisa makan dan minum di pujasera. Sehingga, mereka tak menumpuk di dalam gedung Disdukcapil," jelasnya. 

Sementara itu, ia berharap layanan di MPP Kota Pekanbaru tetap terjaga dengan baik. Termasuk Saranan dan prasarana yang ada. ***