PEKANBARU - Ikan patin yang menjadi produk andalan Kelompok Budidaya Ikan (Pokdakan) Mina Usaha kini tengah dikembangkan menjadi produk pangan yakni berupa keripik patin dan snack patin. Pengembangan produk ini dilakukan berkat kerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Riau.

''Pokdakan yang terdapat di Kelurahan Rumbai Bukit Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru ini berdiri sejak tahun 1997 dengan luas 8.100 m2 yang diketuai oleh Bapak Zabur. Mereka mampu menghasilkan 3-6 ton ikan patin setiap panen,'' ujar Ketua Pelaksana Kegiatan, Ir N Ira Sari, MSi.

Dikatakan pengembangan produk patin ini merupakan mengantisipasi kelimpahan produksi ikan patin sekaligus untuk memperpanjang masa simpannya.

Pengembangan produk dilakukan tim pengabdian kepada masyarakat dari LPPM Universitas Riau (Unri) yang terdiri dari Ir N Ira Sari MSi, Dian Iriani SPi, MP, MSc, Dr Fitra Suzanti MSi. Mereka melakukan pelatihan pengolahan ikan patin dalam bentuk diversifikasi produk berupa keripik kulit dan snack ikan.

Kegiatan pelatihan ini juga disambut baik Lurah Rumbai Bukit Pekanbaru, Nanda Eddyan Harsono, SSTP.

''Kami menyampaikan terimakasih kepada Unri, dosen, dan mahasiswa Universitas Riau yang sedang Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) terintegrasi kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Kelurahan Rumbai Bukit. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat berlangsung setiap tahun mengingat ikan patin cukup banyak tersedia di Pokdakan Kelurahan Rumbai Bukit. Dengan pelatihan olahan produk perikanan ini, harapan saya agar kegiatan ini dapat terus dikembangkan sehingga nantinya dapat meningkatkan UMKM masyarakat,'' ujar Lurah Rumbai Bukit Pekanbaru, Nanda Eddyan Harsono.

Sementara itu Ketua Pelaksana Ir N Ira Sari, MSi menyampaikan, tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan kemampuan dan keterampilan praktis kepada masyarakat Kelurahan Rumbai Bukit Pekanbaru dalam pembuatan keripik kulit dan snack ikan patin yang bernilai gizi sehingga dapat meningkatkan konsumsi protein ikan bagi anggota keluarga.

Sedangkan Koordinator pelaksana Dian Iriani, SPi, MP, MSc mengatakan bahwa masyarakat Rumbai Bukit sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan ini. Selain pelatihan juga diberikan bantuan alat berupa pencetak snack ikan.

''Kami harapkan masyarakat yang telah dilatih ini dapat mengembangkan usaha tesebut,'' tutup Dian. ***