SIAK - Penanggulangan virus Corona atau Covid-19 merupakan tanggung jawab semua lapisan masyarakat. Hal itu ditekankan Ketua DPRD Kabupaten Siak, H Azmi SE dari fraksi Golkar kepada masyarakat Kabupaten Siak, Riau.

Ia mendorong seluruh pihak sadar dan bergotong-royong menghadapi pandemi virus ini supaya segera dapat diatasi.

"Upaya pencegahan penyebaran covid-19 ini sebagai salah satu semangat bersama bahwa seluruh pihak tidak tinggal diam. Semua bekerjasama. Pemerintah tidak sendiri," tegasnya kepada GoRiau.com, Selasa (7/4/2020).

Menurut dia, permasalahan pandemi virus ini bukan masalah bagi pemerintah semata karena sudah menjadi permasalahan global. Virus ini mengintai setiap jiwa manusia dihampir semua celah dengan kecepatan penyebaran yang luar biasa.

Dengan tantangan tersebut, kata Azmi, masyarakat khususnya yang tinggal di Siak supaya meningkatkan budaya hidup sehat. Kemudian yang tidak kalah penting adalah menjalankan arahan pemerintah yang tertuang dalam protokol kesehatan serta ketentuan lainnya.

"Oleh sebab itu kesadaran masyarakat untuk mengikuti arahan pemerintah pusat dan daerah serta desa dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 sangat penting dan mendasar," tegasnya.

Ia juga tidak hanya menggerakkan kesadaran tersebut namun juga memantik empati dalam penanggulangan pandemi virus ini. Dia pun sempat membagikan masker, ikut penyemprotan disinfektan, dan pemberian sembako untuk masyarakat.

"Kita berikan sembako kepada masyarakat miskin yang terdampak seperti pedagang kecil, buruh, dan lainnya serta penyemprotan desinfektan disejumlah tempat umum dan kantor DPRD Kabupaten Siak," pungkasnya.(adv)