SIAK - Bupati Siak Alfedri menegaskan agar warganya tidak melakukan mudik pada Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah ini. Hal itu bertujuan untuk memutus mata rantai Pandemi Covid-19.

"Lebaran ini jelas sangat berbeda dengan tahun sebelumnya. Masyarakat harus dapat sabar menahan diri untuk tidak mudik lebaran," kata Bupati Siak, Alfedri, Sabtu (23/5/2020).

Dikatakan Bupati, dengan tidak melakukan mudik lebaran, masyarakat sudah membantu pemerintah dalam penanganan wabah virus Corona.

"Mungkin kita sehat atau orang tanpa gejala, tapi tidak menutup kemungkinan kita juga bakal tertular saat diperjalanan. Kalau kita sayang keluarga, orangtua kita, sebaiknya tahan diri untuk tidak mudik," ujar Bupati.

Ia bahkan menyarankan warga untuk tetap bersilaturahmi dengan keluarga yang jauh menggunakan handphone aplikasi WhatsApp.

"Kita bisa lakukan video call dengan saudara, ibuk, ayah, kakak, adik, dan sanak keluarga. Jangan sampai kita menjadi orang yang membawa penyakit kepada keluarga," kata Alfedri lagi.

Alfedri juga mengajak warganya tetap waspada, tetap laksanakan protokol kesehatan covid-19, hindari keramaian, tidak melakukan piknik saat lebaran, ikuti imbauan pemerintah.

"Ayo kita sama-sama bijak dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini. Dengan tetap berada di dalam rumah, menjaga jarak, menjaga kebersihan diri sendiri, dalam memutus rantai penyebaran wabah Covid-19," imbuhnya.adv