PASIRPANGARAIAN, GORIAU.COM - Menyikapi fenomena alam yang terjadi belakangan ini di Rokan Hulu, Riau dimana bencana silih berganti dan sambung menyambung dari mulai bencana asap, akibat Kebakaran Hutan dan Lahan  (Karhutla) hingga bencana banjir, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rokan Hulu menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) di Kantor Camat Rambah Samo, Selasa (2/12/2014).

Kegiatan itu dipimpin Camat Rambah Samo Suharman Nasution, turut dihadiri Kepala Pelaksana BPBD Rokan Hulu Aceng Herdiana, Kapolsek Rambah Samo, IPTU Dasril dan Danramil Danramil 02 Rambah Kapten Inf Asril Samik serta seluruh Kepala Desa, Ketua BPD, ka UPTD, Pimpinan Puskesmas se Rambah Samo.

Dalam rakor itu, juga berhasil dibentuk tim penanggulangan bencana tingkat Kecamatan Rambah Samo dan terpilih secara aklamasi Usman Sugiono, dan tim lainya.

Masih di tempat yang sama, Kalaksa BPBD Rokan Hulu menyampaikan materi seputar upaya pemberdayaan masyarakat terhadap penanggulangan bencana dan kiat mewujudkan masyarakat tangguh menghadapi bencana.

Kata, Aceng, tim penanggulangan bencana alam di Kecamatan Rambah Samo diharapkan dapat bekerja sama dengan aparatur kecamatan (Upika), tingkatkan koordinasi denga segala unsur apabila terjadi bencana sehingga sesegera mungkin masyarakat terbantu

Kemudian lanjutnya, tim penanggulangan bencana di kecamatan atau di desa agar dapat menghimbau mencegah terjadinya bencana Karhutla serta bencana banjir yang terjadi akhir ini. ''Kemudian ajaklah masyarakat membersihakan sungai dan menanam pohon penyangga,'' pungkas Aceng. (ram)