JAKARTA - Jelang pelantikan Syamsuar sebagai Gubernur Riau dan Edy Nasution sebaai Wakil Gubernur Riau, Rabu (20/2/2019) oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta. Sejumlah pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Pemkab Siak, kerabat dan keluarga tiba di Sekretariat Negara (Setneg).

Pantauan GoRiau.com di lokasi pelantikan, terlihat hadir Ketua DPRD Riau, Ketua DPRD Siak, dan sejumlah tokoh masyarakat Riau. Untuk laki-laki ada yang menggunakan setelan jas lengkap dengan dasi dan kopiah, serra ada juga yang menggunakan batik. Sementara untuk perempuan menggenakan kebaya.

Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie mengatakan kepada GoRiau.com, acara pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau selama 45 menit.

"Setelah itu, pukul 08.30 WIB dilaksanakan proses kirab dan pelantikan dari Wisma Negara menuju Istana Negara," kata Ahmad Syah, acara dipastikan selesai pukul 09.35 WIB, karena Presiden RI ada kegiatan lainnya.

Usai pelantikan, sambungnya, acara syukuran dan silahturahmi masyarakat Riau dan tokoh masyarakat Riau di Jakarta di Anjungan Riau Taman Mini Indonesia Indah (TMII), pukul 15.00 WIB.

"Besoknya, Syamsuar sebagai Gubernur Riau menghadiri acara Indonesia Bersih di Gedung Manggala Wana Bhakti Jalan Gatot Subroto di Jakarta," ungkapnya.

Lanjutnya, pesawat yang ditumpangi Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau periode 2019-2024, pukul 14.00 WIB terbang ke Bandara Sultan Syarif Kasim II (Pekanbaru) dari Bandara International Soekarno-Hatta.

"Setibanya di Pekanbaru disambut di VVIP Lancang Kuning dan masuk ke ruangan untuk berganti pakaian kebesaran kepala daerah. Setelah itu, menuju Balai Adat Lembaga Melayu Riau Jalan Diponegoro, untuk prosesi tepuk tepung tawar," jelasnya.

Setelah istirahat, pukul 19.30 WIB, dilanjutkan acara syukuran dan sambutan mantan Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim, serta sambutan Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2019-2024 di halaman Gedung Daerah. (advertorial)