BENGKALIS - Hasil swab tenaga medis di UPT Puskesmas Lubuk Muda (Kecamatan Siak Kecil) yang rafid test reaktif dan menjalani karantina terpadu di UPT Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bengkalis sudah keluar.

''Dari 34 tenaga medis yang sudah diketahui hasil swabnya sebanyak 32 orang. Alhamdulillah, semuanya negatif. Sedangkan 2 orang lagi hasilnya belum keluar,'' jelas Kadis Kesehatan Ersan Saputra TH, Ahad (17/5/2020).

Dikatakan Ersan, ke-32 tenaga medis tersebut akan diantar kembali ke Siak Kecil secara bersama-sama.

''Sama saat ketika mereka dijemput untuk menjalani karantina terpadu. Kita sudah koordinasikan dengan Dinas Perhubungan untuk mengantar mereka kembali ke Siak Kecil. Insyaallah hari ini mereka kembali,'' imbuh Ersan.

Ketika ditanya apakah setelah kembali ke Siak Kecil, ke-32 tenaga medis tersebut akan langsung bertugas untuk memberikan pelayanan seperti semula?

Ersan menjelaskan, secara fisik dan kesehatan, tidak ada hambatan. Hasil swab mereka negatif.

''Namun secara psikis dan mental belum bisa optimal. Untuk itu kita akan beri mereka kesempatan untuk istirahat paling lama seminggu ke depan. Kita berharap tentu mereka cepat pulih, sehingga cepat menjalankan tugas sebagaimana biasa,'' imbuh Ersan.***