PEKANBARU - Prestasi yang diraih atlet sepak takraw Riau dalam laga Kualifikasi Pra PON XX Papua 2020 membanggakan Provinsi Roau dikancah nasional. Atlet putra dan putri sepak takraw Riau, berhasil juara 1 dan lolos masuk PON 2020 Papua yang dilaksanakan di GOR Icuk Sugiarto, Sukabumi, Jawa Barat.

Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada atlet sepak takraw Riau yang berprestasi ini, dengan menjemput langsung kedatangan para atlet di Bumi Lancang Kuning, Rabu (7/8/2019) sekitar pukul 07.30 WIB.

"Alhamdulillah kepada Allah SWT dan terima kasih kepada Ketua PSTI (Persatuan Sepak Takraw Indonesia) Riau dan pengurus sepak takraw, serta pelatih dan semua atlet yang telah berlatih dengan sekuat kemampuannya, sehingga berprestasi gemilang pada Pra PON XX 2020," kata Syamsuar kepada GoRiau.com.

Syamsuar berharapan, para atlet sepak takraw Riau untuk terus berlatih dan terus bersemangat. "Semoga PON 2020 di Papu yang akan datang memperoleh medali emas," ungkap Syamsuar.

Sementara itu Ketua PSTI Riau, Amri Yahya mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Provinsi Riau yang telah banyak memberikan semangat dan dukungan.

"Dengan meraih Juara 1 Kualifikasi Pra PON XX Papua 2020, memecut semangat para atlet sepak takraw Riau untuk meraih target medali emas di PON 2020 Papua," jelas Amri.

Daftar Pemain:

Tim Putri Sepak Takraw Riau: Sutini, Florensia Cristy, Mala Endah Sari, Asmira, Septi Dwi Yani, Nurhidayah, Cici Yulihervi, Puput Melia, Nabila.

Tim Putra Sepak Takraw Riau: Suripto, Bratha Kusuma, Darmawan, Rizanov Kurniawan, Angga Trikusdianto, Pebi Saputra, M Fadhli Saifuddin, Khairul Saputra, Muhammad Hafidz.

Pelatih: Suhartoni (kepala), Edi Isnanto, Supardi, Anton, Amirul. Manajer: Syamri AW. (advertorial)