DURI - Ternyata cepat tanggapnya Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bengkalis kembali diuji warga Duri, Kecamatan Mandau. Warga kembali meminta Dishub untuk mengecek kelayakan tanggul di Jalan poros lainnya yang dipasangkan tanggul juga oleh warga.

Baca Juga: Polisi Tidur Jalan Siak, Dishub Lakukan Musyawarah

Dimana tanggul yang dimaksud warga tersebut diantaranya, Jalan Aman Kopelapip, Jalan Asrama Tribrata, Jalan Rokan, Jalan Karang Anyer dan Jalan Tegal Sari. Selain bentuk tanggul yang tidak standar, kebanyakan tanggulnya juga dipasang tidak disekitar rumah ibadah dan sarana pendidikan.

"Sebagai contoh saja, tanggul di Jalan Aman ini sudah menelan banyak korban. Pertama tidak ada rambu bahwa beberapa meter kedepan ada tanggul, rata-rata mereka yang membonceng istri duduk samping sering terjatuh dan mengalami luka-luka. Sudah sering dikeluhkan kepada Lurah yang lama sejak H Daswan dulu lagi, tetapi tidak pernah direspon," ujar Ivan, karyawan swasta kepada GoRiau.com (GoNews Grup), Minggu (23/10/2016).

Menurut Ivan, jika tanggul yang berada di Jalan Siak saja bisa dibongkar setelah ditinjau oleh Dishub Bengkalis, kenapa tidak dengan tanggul-tanggul lainnya yang juga sama membahayakan pengendara.

Baca Juga: Dinilai Tak Layak, Tanggul Jalan Siak Duri Dibongkar Dishub

"Jika ingin melakukan pembersihan tanggul itu harusnya merata, jangan hanya Jalan Siak saja. Kami Kelurahan Pematang Pudu ini juga tidak nyaman dengan keberadaan tanggul di wilayah kami. Mungkin yang di Karang Anyer dan Jalan lainnya juga mengeluhkan hal yang sama," tutup Ivan. *** #BENGKALIS