PEKANBARU, GORIAU.COM - Kabut asap yang menyelimuti Kota Pekanbaru, Riau, Senin (7/9/2014) pagi semakin pekat. Jarak pandang hanya sekitar 40 meter.

Pantauan GoRiau.com di Jalan HR Subrantas, Jalan Soekarno-Hatta dan Jalan Arifin Ahmad, sekitar pukul 06.00 hingga 07.00 WIB, tebalnya kabut asap mengharuskan pengemudi mobil menghidupkan lampu dan bergerak perlahan.

Sementara pengemudi sepeda motor umumnya menggunakan masker untuk mencegah terhirupnya asap yang berasal dari kebakaran hutan dan lahan di beberapa provinsi di Sumatera tersebut.

Sementara di Pasar Pagi Arengka, di Jalan Soekarno-Hatta, hingga pukul 06.30 WIB para pedagang masih menghidupkan lampu akibat tebalnya kabut asap, agar barang dagangannya tetap bisa terlihat jelas oleh pembeli.

Sehari sebelumnya, Minggu (6/9), Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi sejumlah pejabat tinggi negara memantau langsung penanganan kebakaran hutan dan lahan di Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan. Bahkan menerobos hutan yang sudah hangus terbakar. Namun kehadiran Jokowi tersebut belum berhasil mengurangi kabut asap. Justru sebaliknya, kabut semakin tebal.bas