PEKANBARU - Ratusan rumah warga yang berada di Jalan Cengkeh, Mande Villa, perumahan Pesona Harapan Indah, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau, terendam banjir.

Banjir tersebut diakibatkan curah hujan yang tinggi sejak hari Rabu (21/4/2021) malam, hingga hari ini Kamis (22/4/2021) pagi.

Namun salah satu yang terparah adalah di Perumahan Pesona Harapan Indah, dimana pihak BPBD, dan aparat kepolisian dari Brimob Polda Riau, sampai diterjunkan ke lokasi banjir, untuk membantu warga mengevakuasi barang-barang berharga.

Bahkan, dari sebanyak 130 rumah warga yang terkena banjir dengan ketinggian 1 meter lebih, ada sebagian warga yang memilih untuk mengungsi.

Seorang warga bernama Mahaidar mengatakan, banyak barang-barang berharga yang rusak akibat banjir yang terjadi di rumahnya, mulai dari kulkas, lemari dan barang-barang lainnya.

Untuk itu, ia berharap pemerintah segera memberikan solusi untuk mengatasi banjir yang kerap kali terjadi di Kota Pekanbaru.

“Sudh jelas mrasa tidak nyamn stiap hujan lbih dri 4 jam, pasti bnjir langsung, dan sebaiknya ptinggi-petinggi Riau harus lebih mantap lagi untuk mngupayakan kesejahteraan msyarakat dan coba mninjau langsung ke lokasi,” pungkasnya.

Terpisah, Dansat Brimob Polda Riau, Polda Riau Kombes Pol Dedi Suryadi melalui Kabag Ops Kompol Rivana Wahdi, mengatakan, pihaknya juga mengerahkan personel Brimob untuk membantu warga yang terkena dampak banjir di Perumahan Pesona Harapan Indah.

“Ada pasukan diturunkan di beberapa lokasi, salah satunya Perumahan yang ada di Harapan Raya itu, disana personel Brimob membantu warga untuk mengevakuasi barang-barangnya, dan ada juga sebagian yang mengungsi. Karena ketinggian air itu sudah mencapai 1 meter, rata-rata sepinggang orang dewasa,” ujar Rivana kepada GoRiau.Com. ***