TEMBILAHAN-Kabupaten Inhil sudah berusia 53 tahun, perjalanan panjang untuk menjadi Kabupaten Berjaya dan Gemilang 2025 menjadi slogan yang terus dicita-citakan.

Setelah menggelar Rapat Paripurna Istimewa di Gedung DPRD Inhil, Kamis (21/6/2018) rangkaian milad kembali dilaksanakan dengan menggelar malam resepsi di Kediaman Dinas Bupati Inhil, Jumat (22/6/2018) malam.

Resepsi Milad Inhil itu turut dihadiri oleh sejumlah Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Masyarakat serta para Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah.

Pjs Bupati Inhil, Rudyanto yang berkesempatan menyampaikan sambutan dalam malam resepsi menuturkan, peringatan Milad Inhil selain ditujukan untuk mengenang jasa para pendiri Inhil, juga difungsikan sebagai sarana meningkatkan semangat dan motivasi membangun negeri.

"Dalam momen Milad ini, saya mengharapkan terciptanya persatuan dan kesatuan dalam heterogenitas daerah. Dengan begitu, solidaritas masyarakat Inhil yang terdiri dari berbagai suku, agama, ras dan golongan menjadi lebih erat dan kokoh," pungkasnya.

Untuk diketahui, Milad ke-53 Tahun ini mengangkat tema 'Kita Ciptakan Suasana Pilkada Yang Kondusif Menuju Inhil Yang Berjaya, Gemilang dan Terbilang'.

Pada malam resepsi dilakukan juga Penyerahan Lencana Gemilang Award oleh Pemerintah Kabupaten Inhil terhadap beberapa orang yang dianggap berjasa dan memiliki dedikasi tinggi bagi daerah Kabupaten Inhil.

Tidak hanya itu, cenderamata yang secara simbolis diserahkan langsung oleh Pjs Bupati Inhil, Rudyanto juga diberikan Pemerintah Kabupaten Inhil kepada para ahli waris pendiri Kabupaten Inhil.(ayu)

https://www.goriau.com/assets/imgbank/23062018/1-okjpg-7441.jpgFoto bersama Unsur Forkopimda Inhil dengan Pjs Bupati Inhil, Sekdakab Inhil dan Bupati Non Aktif, M Wardan.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/23062018/2-okjpg-7440.jpgPjs Bupati Inhil, Rudyanto memberikan penghargaan kepada penerima Gemilang Award

https://www.goriau.com/assets/imgbank/23062018/3-okjpg-7439.jpgPjs Bupati Inhil, Rudyanto menyampaikan sambutan

https://www.goriau.com/assets/imgbank/23062018/4-okjpg-7438.jpgPenerima Gemilang Award bersalaman dengan Pjs Bupati Inhil, Rudyanto

https://www.goriau.com/assets/imgbank/23062018/5-okjpg-7437.jpgMenyerahkan bingkisan kepada ahli waris salah satu pendiri Inhil