DUMAI - Pasca lebaran sejumlah daerah terjadi peningkatan jumlah penduduk, namun untuk kota Dumai tetap stabil.

Berdasarkan pendataan administrasi di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Dumai, tidak ditemukan penambahan penduduk paska arus balik Idul Fitri 1440 Hijiriah.

"Hingga saat ini, belum terdapat perpindahan penduduk dari luar daerah ke Kota Dumai," kata Suardi, Kepala Disdukcapil Kota Dumai kepada GoRiau.com, Rabu (19/6/2019).

Suardi juga menyebutkan, migrasi penduduk dari Dumai ke luar daerah juga tidak terjadi lonjakan.

"Warga yang pindah dari atau keluar dari Dumai saat ini ada satu-satu, seperti yang baru bekeluarga," katanya.

Selain itu gelombang perpindahan penduduk menuju ke kota Dumai biasanya disaat adanya lowongan pekerjaan di perusahaan yang ada.

"Perpindahan penduduk besar-besaran menuju ke kota Dumai selama ini tidak ada, seperti yang terjadi di ibu kota Jakarta dan sejumlah kota besar lainnya," katanya mengakhiri. ***