PEKANBARU - Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Riau Doni Aprialdi mengapresiasi penyelenggaraan Liga Pelajar U-16 Piala Menpora 2017 di Provinsi Riau dengan memastikan menyediakan Piala Gubernur untuk diperebutkan di level Seri Provinsi Riau.

''Liga pelajar U16 ini jelas terprogram secara berjenjang mulai dari tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, Nasional, AFF, AFC hingga FIFA, tentunya kami atas nama Pemprov sangat mendukungnya,'' kata Doni Aprialdi.

Salah satu wujud dukungan tersebut, adalah dengan menyiapkan Piala Bergilir Gubernur Riau sebagai supremasi juara di Seri Provinsi nantinya.

''Kalau di putaran nasional akan diperbutkan Piala Menpora, maka di putaran provinsi kita sudah siapkan Piala Gubernur Riau, supaya lebih semarak saya akan infokan ke kabupaten/kota agar juga disiapkan Piala Bupati atau Walikota,'' tegas Doni.

Tidak hanya sampai disitu, Dispora Riau telah memasukkan agenda Liga Pelajar U16 ini sebagai salah satu kegiatan rutin Dispora Riau, mulai tahun anggaran 2018 mendatang.

''Kita akan mensubsidi penyelenggara yang ditunjuk Kemenpora RI di tingkat provinsi mulai tahun 2018, sementara di tingkat Kabupaten/Kota tahun 2018 kita imbau sudah masuk rencana kegiatan mereka juga,'' tambah Doni.

Untuk mendapatkan penjelasan lengkap mengenai penyelenggaraan liga pelajar ini, Doni mengatakan akan dipaparkan Kemenpora RI pada Rakornis yang akan dilaksanakan pertengahan Maret ini di Magelang. ***