PEKANBARU - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Riau berupaya untuk terus menyampaikan program-program kerja keumatan kepada masyarakat.

Hal itu dikatakan Kepala Bidang Humas DPW PKS Riau, Muhammad Sabarudi, Selasa (25/9/2018). Penyampaian program kerja keumatan PKS ini agar masyarakat bisa mengetahui bahwa PKS merupakan partai milik umat.

"Ini juga sejalan dengan instruksi dan pernyataan dari Ketua Majelis Syuro DPP PKS Habib Salim Segaf Al Jufri yang dengan tegas menyatakan PKS milik umat," kata Sabarudi.

Sabarudi menuturkan, pernyataan Habib Salim itu disampaikan dalam kegiatan safari dakwah yang digelar baru-baru ini di Hotel Grand Suka, Pekanbaru yang juga dihadiri oleh sekitar 5.000 kader PKS.

"Untuk menunjang penyampaian program kerja keumatan kepada masyarakat, DPW PKS Riau juga sudah menyiapkan sejumlah agenda keumatan," paparnya.

Beberapa agenda keumatan yang kini sedang dirancang partai berlambang padi dan bulan sabit tersebut diantaranya, upaya agar masyarakat bisa sejahtera dalam perekonomian yang proporsional.

"Intinya, PKS akan selalu ada untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat, termasuk permasalahan ekonomi yang kini sedang melanda masyarakat," sebutnya.

Masih kata Sabarudi, sebentar lagi juga sudah akan masuk pemilu legislatif yang dilaksanakan serentak di Indonesia. PKS meminta para kader yang maju sebagai calon legislatif (caleg) untuk juga membuat program keumatan.

"Harapannya, setelah kader duduk di legislatif program-program keumatan ini bisa langsung dirasakan masyarakat," ucap Sabarudi yang juga maju sebagai caleg PKS untuk DPRD Kota Pekanbaru dari dapil III itu.

"Termasuk kader PKS yang ada di eksekutif pun demikian, untuk menyampaikan dna merealisaisikan program keumatan. Pastinya, program keumatan ini sesuai dengan nilai-nilai keislaman yang ada," pungkasnya. ***