PEKANBARU - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Riau telah menyediakan sebanyak Rp4,3 triliun uang kartal untuk kebutuhan akhir tahun ini.

Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Riau, Siti Astiyah memastikan, bahwa jumlah ketersediaan uang kartal tersebut terbilang cukup untuk memenuhi kebutuhan uang tunai selama Natal dan Tahun Baru 2019 di Riau.

"Kami sediakan Rp4,3 tiriliun. Selain di BI, pelayanan penukaran dan distribusi uang ini juga dilakukan oleh kas titipan BI," kata Siti kepada GoRiau.com di Pekanbaru, Sabtu (22/12/2018).

Untuk Riau, kata Siti, ada empat lokasi kas titipan yaitu kas titipan Dumai dioperasikan oleh BRI, kas titipan Rengat dioperasikan oleh BNI.

Kemudian, kas titipan Selatpanjang dioperasikan oleh BRK, dan kas titipan Pasir Pangaraian dioperasikan oleh BRK.

"Kas titipan ini untuk memudahkan upaya pemenuhan kebutuhan uang rupiah masyarakat di daerah-daerah," tuturnya. ***