TEMBILAHAN-Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Kecamatan Mandah dan Koramil 08 Mandah melakukan patroli dan razia preman untuk mengantisipsi terjadinya kejahatan jalanan dan aksi premanisme, Senin (20/5/2019) malam.

Razia tersebut dilaksanakan di tiga tempat berbeda, yaitu pangkalan ojek Khairiah Mandah, jembatan Jalan S Talaha Khairiah Mandahdan Pasar Minggu Khairiah Mandah.

Kapolsek Mandah, IPTU Warno yang memimpin patroli tersebut kepada GoRiau.com, Kamis (23/5/2019) memaparkan, pelaksanaan kegiatan K2YD tersebut untuk mencegah dan mengantisipasi kejahatan Curat, Curat dan Curanmor (C3), premanisme dan kejahatan jalanan lainnya di Wilayah Hukum Polsek Mandah.

"Dalam kegiatan ini kita juga mengajak masyarakat membangun kesadaran dan deklarasi anti kejahatan, kejahatan jalanan, Narkoba, Separatisme dan Ideologi Anti Pancasila," papar IPTU Warno.

Mantan Paur Humas Polres Inhil itu juga menjelaskan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam melakukan aktivitas sehari hari dan terhindar dari gangguan Kamtibmas.

Kami ingin masyarakat memahami pentingnya peduli terhadap bahaya narkoba, mengatahui dan memahami aliran/ajaran yang menyimpang yang dapat menimbulkan konflik sosial.

Dengan ini juga dikatakannya diharapkan dapat menumbuhkan kerjasama yang baik antara Polri dan TNI.

"Semoga di wilayah hukum Kecamatan Mandah, solidaritas masyarakat dalam memelihara Kamtibmas dapat meningkat dan terus terjaga," harap IPTU Warno.(ayu)