PEKANBARU - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan sudah menunjuk beberapa orang untuk menjadi formatur dalam struktur kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN se-Riau periode 2021-2026.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Riau, Zulfi Mursal, dimana dari 12 Kabupaten/kota, sudah ditunjuk pula 7 orang Ketua Formatur.

"Ketua Formatur ini secara otomatis akan menjadi Ketua DPD PAN di daerahnya masing-masing, sedangkan yang belum ada Ketua Formatur, untuk sementara akan dipimpin oleh Ketua DPW, Alfedri," kata Zulfi kepada GoRiau.com, Rabu (17/2/2021).

7 kabupaten yang sudah ada Ketua Formatur tersebut adalah, Nofrizal terpilih sebagai Ketua PAN Kota Pekanbaru, H Asrizal di Kota Dumai dan Armansyah di Kabupaten Rohil, Andrizal di Rokan Hulu, Zulfan Hasnim di Kampar, Komperensi di Kuansing, dan Sulaiman di Inhil.

"Sedangkan 5 daerah lainnya, yakni Meranti, Bengkalis, Siak, Pelalawan dan Inhu belum dipilih ketua DPD-nya, ini akan dikomunikasi lagi antara Formatur dan ketua DPW PAN Riau, karena ada hal-hal yang masih perlu dipertimbangkan," jelas Ketua Fraksi PAN DPRD Riau ini.

Adapun jumlah formatur di masing-masing DPD PAN, sambung Zulfi, cukup bervariasi, dimana ada daerahnya berisikan formatur 4, 5, dan 6 orang.

"Biasanya anggota fraksi diprioritaskan jadi formatur, kalau ada yang lebih dari 5 orang, tentu ada yang tak masuk," pungkasnya.

Sebelumnya, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) se-Riau sudah melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) guna menentukan kepengurusan periode 2021-2026 dengan sistem pemilihan sesuai hasil Kongres DPP PAN di Kendari.

Mekanisme baru ini sama seperti sistem pemilihan di kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Riau, dimana masing-masing DPD sudah mengusulkan nama-nama calon formatur beberapa waktu yang lalu.

Nama-nama ini sudah dilakukan analisa oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP), terutama makalah tentang konsep kepemimpinan partai dari para calon formatur.

"Ketua formatur otomatis akan menjadi Ketua DPD PAN, kita harapkan satu bulan kedepan formatur sudah menyelesaikan struktur kepengurusan," kata Alfedri. ***