TELUKKUANTAN - Ketua DPRD Provinsi Riau sekaligus Ketua Umum Majelis Wilayah KAHMI Riau Yulisman, menghadiri acara Musyawarah Daerah (Musda) I KAHMI Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuansing, Rabu (9/11/2022).

Turut hadir dalam acara ini, Plt Bupati Kuansing, Suhardiman Ambi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kuansing, Zulhendri, Ketua Majelis Wilayah KAHMI Kabupaten Kuansing, Amlen Sutrisno, Ketua Dewan Cabang (DC) KAHMI Kabupaten Kuansing, Yose Rizal, Sekretaris DC Kuansing, Zulhadi Kunfay dan Bendahara DC KAHMI Kuansing, Elpas Saputra, dan seluruh anggota KAHMI lainnya.

Musda I Kabupaten Kuansing kali ini mengangkat tema ''Penguatan Peran KAHMI Dalam Pembangunan Kuantan Singingi''.

Ketua DPRD Riau, Yulisman menyampaikan, arahan sekaligus membuka Musda I Kabupaten Kuansing. ''Saya mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kuansing sehingga Musda ini berlangsung dengan baik. Kami berharap untuk alumni muda, jika ingin berkiprah lebih luas di dunia politik dan lainnya yang paling penting yaitu kemapanan ekonomi,'' katanya. 

GoRiau Ketua DPRD Riau Yullisman bers
Ketua DPRD Riau Yullisman bersama Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby dan pengurus KAHMI.

''Untuk para alumni, mari bahu membahu agar membangun Kuansing ini, yang penting Musda ini dilakukan dengan baik dan juga kepada HMI bangun komunikasi dengan KAHMI,'' sambung Yulisman.

Yulisman juga mengapresiasi dan menyambut baik sekaligus menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas pelaksanaan musyawarah tersebut. KAHMI diminta juga memperkuat eksistensinya selaku organisasi kemasyarakatan yang bersifat independen, kecendikiaan dan kekeluargaan.

''Diharapkan momentum musda yang dilaksanakan ini sangat tepat bagi KAHMI Kuansing, dalam melakukan evaluasi, koordinasi, dan rekonsiliasi, khususnya dalam menatap program-program yang dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan KAHMI, masyarakat maupun daerah,'' ungkapnya. (adv)