TELUKKUANTAN - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1442 Hijriyah, Laskar Pemuda Kenegrian Telukkuantan ( LPKT ) menggelar acara silaturahmi sekaligus konsolidasi, Minggu (11/4/2021) malam.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Umum LPKT, Ir. Emmerson dan seluruh Pengurus inti LPKT yang berjumlah 16 orang.

Ketua I LPKT, Rustam Salam, dalam sambutan pembukanya menyampaikan, seyogyanya acara silaturahmi sekaligus konsolidasi malam ini juga dihadiri oleh Waka Polres Kuansing, Kompol Razif.

"Sebagai salah satu mitra LPKT, pada pertemuan ini rencananya Bapak Waka Polres hadir. Namun karena ada keperluan mendadak ke Pekanbaru, beliau batal hadir. Kita harapkan pada kesempatan lain, beliau bisa bergabung bersama kita," ujar Rustam Salam.

Selanjutnya, Rustam Salam juga menyampaikan bahwa keinginan ketua umum LPKT,  Emmerson untuk menghadirkan seluruh anggota LPKT pada acara tersebut. Akan tetapi karena mempertimbangkan masih dalam masa pandemi, maka acara malam ini hanya diikuti oleh seluruh pengurus inti saja.

"Seluruh anggota LPKT itu jumlahnya ratusan. Karena saat ini masih dalam masa pandemi, maka acara malam ini hanya dihadiri oleh seluruh pengurus inti saja. Kedepan, pada pertemuan berikutnya, kita berharap bisa menghadirkan seluruh anggota," harapnya.

Adapun tujuan diselenggarakannya acara ini sebut Rustam, selain bersilaturahmi dalam rangka menyambut bulan puasa, juga ajang konsolidasi sekaligus mendengarkan arahan dari ketua umum.

Sementara itu, Ketua umum LPKT, Emmerson dalam menyampaikan arahannya terlebih dahulu menceritakan sejarah dan tujuan didirikannya LPKT.

"LPKT ini dibentuk pada tahun 2010 lalu. Lahirnya LPKT ini bermula dari pemikiran para datuk-datuk, pemangku adat, cerdik pandai serta alim ulama dan para Kades di Kenegrian Taluk," terang Emmerson.

"Dengan dinamika kehidupan yang dihadapi oleh masyarakat Kenegerian Taluk, LPKT dibentuk melalui musyawarah besar (Mubes) dengan satu tujuan menjadi 'pagar nogori'. Untuk itu, amanah ini mari sama-sama kita jalankan," sambung Emmerson.

LPKT sendiri kata Emmerson, sudah merupakan generasi ketiga. Generasi pertama yaitu Ikatan Pemuda Taluk Kuantan ( IPTEK ) yang berjaya pada dekade 1980-an di bawah pimpinan Almarhum Warman. Kemudian pada dekade 1990-an dan 2000-an awal lahir Barisan Muda Taluk Kuantan dibawah pimpinan Alhamrah.

"Kita LPKT generasi ketiga. Semua ini ( IPTEK, Barisan Muda dan LPKT-red) memiliki fungsi dan tujuan yang sama yaitu menjaga dan menyelamatkan marwah serta harkat dan martabat masyarakat kenegrian Taluk Kuantan," terang Emmerson.

Oleh sebab itu, dalam menjalankan amanah sebagai 'pagar nogori', Emerson mengimbau kepada seluruh pengurus dan anggota LPKT untuk selalu solid dan terus menjaga kekompakan.

"Kita telah diamanahkan untuk berada dibarisan terdepan dalam menghadapi semua permasalahan yang muncul di Kenegrian Telukkuantan ini. Nah, bagaimana kita bisa menjalankan amanah ini bila kita rapuh dan tidak kokoh. Untuk itu, mari kita selalu jaga kekompakan," ujar mantan atlet cabang olahraga bela diri Karate ini.

Selain itu, Emmerson yang juga Kadis Pertanian Kuansing ini menyebutkan bahwa LPKT pada hakekatnya juga memiliki fungsi sebagai motor penggerak serta pendongkrak pembangunan. "Banyak program-program kita, baik itu dibidang olahraga, kepemudaan dan bidang-bidang lainnya yang kita jalankan dalam rangka mendorong pembangunan di Kenegrian Telukkuantan," sambung Emmerson.

Di samping itu, LPKT yang berkedudukan di Ibukota Kabupaten, juga berkewajiban dan bertanggungjawab dalam menjaga kondusif kota agar pembangunan di Kabupaten Kuansing bisa berjalan dengan baik.

"Jika ibu kota tidak kondusif, tentu dapat menghabat berjalannya pembangunan di Kabupaten Kuansing ini. Untuk itu, ini juga menjadi tanggungjawab dan kewajiban kita bagaimana supaya ibukota tetap kondusif," tegasnya.

Kemudian, dalam menjalankan amanahnya, LPKT juga siap membangun sinergitas dengan semua pihak. Saat ini kata Emerson, LPKT juga sudah terdaftar di Kemenkumham dan telah memiliki akta notaris.

Terakhir pada Kesempatan tersebut, Kepada seluruh pengurus, Emmerson juga memaparkan nilai-nilai dan filosopi yang terkandung dalam lambang LPKT.

"Lambang yang menempel di sebelah kanan seragam kita ini, hendaknya kita semua memahami nilai-nilai dan filosopi yang terkandung didalamnya, agar amanah yang kita emban ini bisa kita laksanakan dengan ikhlas demi kepentingan masyarakat Kenegrian Telukkuantan." pungkasnya.(rls)