SELATPANJANG - Kemeriahan perayaan Imlek 2018 sudah terasa. Ribuan lampion telah terpasang di Kota Selatpanjang, Kepulauan Meranti, Riau.

Lampion ini sudah mulai dipasang sejak awal Februari 2018.

Beberapa titik yang dipasang lampion antara lain Jalan Diponegoro, Jalan Kartini, Jalan Imambonjol.

Selain itu, di rumah-rumah warga dan tempat lain seperti di hotel juga dihiasi dengan lampion. Bahkan, di Jalan Kartini tepatnya di depan Kalam Kudus telah dipasang penghias jalan berupa bunga dan lampion.

Di tempat terpisah, Kepala PLN Rayon Selatpanjang, Annas Yasin Ilmianto mengatakan, sudah ada warga melakukan pengajuan daya untuk menghidupkan lampion imlek ini. Sistem daya akan dipasang ekstra seperti pada beberapa kegiatan lainnya.

"Pengajuan dari rumah masing-masing. Sudah ada yang mengajukan," kata Annas.

"Masih aman," kata Annas yang mengisyaratkan bahwa daya di PLN Selatpanjang masih surplus meski digunakan ekstra untuk menghidupkan lampion imlek. ***