PANGKALAN KERINCI - PT Mitrasari Prima memberikan bantuan untuk renovasi Masjid Al-Falah, Desa Segati Dalam, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan. Bantuan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan di wilayah operasionalnya.

KTU PT Mitrasari Prima, Ramli SE mengatakan bahwa bantuan renovasi masjid ini merupakan wujud komitmen perusahaan kepada masyarakat selain bentuk bantuan lainnya yang rutin dilaksanakan di desa-desa sekitar wilayah operasional.

"Bantuan yang kami berikan adalah sebagai bentuk komitmen dari perusahaan," ucap Ramli, usai menyerahkan bantuan di Masjid Al-Falah Desa Segati Dalam, Rabu (26/2/2020).

Ramli menyebutkan, adapun bantuan yang diberikan untuk renovasi atap teras Masjid Al-Falah, berupa atap seng spandek, rabung dan upah pemasangan.

Kepala Desa Segati Syofian mengatakan, ia sangat mengapresiasi bantuan perusahaan sehingga mempercepat renovasi masjid Al-Falah.

"Perhatian perusahaan selama ini sangat baik. Dan Perusahaan telah memberikan bantuan yang kita butuhkan," ucapnya.

Setiap kebutuhan yang diajukan, kata Syofian, respon pihak perusahaan sangat cepat. "Kedepan kita ingin tetap bergandengan tangan dan perusahaan bisa menjadi pengayom masyarakat," pungkasnya, kepada GoRiau .*