PEKANBARU - Keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) di Jalan Soebrantas, Kecamatan Tampan, terlihat semakin 'menjamur'. Pantauan GoRiau.com, Senin, (10/2/2020) para pedagang tersebut umumnya menjajakan buah-buahan segar.

Para pedagang ini mendapatkan beragam reaksi dari sejumlah pengendara pengguna jalan. Ada yang merasa dimudahkan untuk berbelanja, ada pula yang merasa mengganggu ketertiban lalulintas, terutama di saat lalu lintas padat.

"Kalau sore pas macet, jadi tambah macet karena kadang ada juga pembeli yang memberhentikan kendaraan nya. Apalagi kalau ada mobil yang berhenti," ujar seorang pengendara saat berbincang dengan GoRiau.com.

"Sekalian jalan pulang kita bisa membeli buah," ujar pengguna jalan lainnya.***