PEKANBARU - Ketua Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Riau mengundang para anak muda yang berminat untuk menjadi petinju untuk bisa bergabung ke Pertina Riau.

Suyadi, Ketua Pertina Riau mengatakan pihaknya membukakan pintu selebar-lebarnya untuk para muda-mudi pecinta olahraga tinju yang ingin bergabung bersama Pertina.

"Petinju yang mau bergabung ke Pertina Riau kami persilahkan masuk, karena melalui jalur prestasi juga ada beberapa atlet yang berprestasi bisa menjadi anggota Polri," katanya, Senin (1/8/2022).

Suyadi juga mengatakan bahwa ini juga menjadi Pekerjaan Rumah (PR) bagi pengurus Pertina yang ada di kabupaten dan kota yang ada di Riau untuk bisa mencari bibit-bibit atlet muda hingga ke pelosok Riau.

"Ini PR pengurus, kita harus mencari bibit atlet muda hingga ke pelosok Riau. Kalau bisa jumlah atlet semakin bertambah. Bukan berkurang," jelasnya.

Suyadi juga mengungkapkan beberapa atlet tinju Riau sudah ada yang menjadi anggota Polri dan juga bekerja di BUMN, hal ini karena sang atlet memiliki prestasi di dunia tinju.

"Jadi kedepannya akan semakin kita kembangkan lagi, kita carikan atlet ini tempat mencari nafkah yang lain selain menjadi atlet tinju," tutupnya. ***