DURI - Pemerintah kecamatan Mandau menggelar acara berbuka puasa dengan masyarakat Mandau pada akhir Ramadan atau yang biasa disebut dengan puasa bungsu ini. Selain itu juga, anak yatim dan dhuafa di lingkungan kantor Camat Mandau diberikan santunan.

Acara yang berlangsung di rumah dinas Camat Mandau, Selasa (4/6/2019) itu dihadiri juga oleh tokoh agama, tokoh ulama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta sejumlah pejabat di lingkup pemerintahan kecamatan Mandau. 

Camat Mandau, Riki Rihardi menyebutkan agenda buka bersama yang dibuat Pemerintah Kecamatan ini sebenarnya sudah menjadi agenda rutin setiap tahunnya. 

"Namun karena padatnya kegiatan safari ramadan, baru sekarang dapat terealisasi. Melalui acara ini, silaturrahmi antara unsur Forkopimcam dan masyarakat di bulan suci ramadan," kata Camat saat menyampaikan elu-eluannya dipembuka acara. 

Selain itu, melalui kegiatan ini, Camat ingin mengetuk rasa persaudaraan mengajak kepekaan pegawai peduli kepada sesama, khususnya kepada anak-anak yatim dan dhuafa.

"Kami atas nama pemcam Mandau menyampaikan mohon maaf lahir san bathin kepada seluruh masyarakat Mandau," ujar Mantan Kabag Umum Setdakab Bengkalis ini. 

Camat juga mengajak masyarakat Mandau untuk datang berlebaran dan menyantap makanan yang sudah disajikan. 

"Besok pagi setelah salat Idul Fitri di halaman kantor Camat Mandau, masyarakat bisa datang bersilaturahim dan makan bersama di rumah dinas kami," terangnya lagi. ***