TEMBILAHAN-Para alumni Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Tembilahan yang tergabung dalam Komunitas Indahnya Satu Hati menyelenggarakan kegiatan santunan anak yatim, santunan diberikan kepada anak-anak dari para alumni sekolah tersebut, Sabtu (18/5/2019).

Acara tersebut dihadiri oleh para alumni, donatur dan Kepala SMKN 1 Tembilahan, Hasmar.Santunan berasal dari sumbangan para alumni.

Adi Fakhrizal selaku Ketua Panitia menjelaskann bahwa santunan yang diberikan berasal dari iuran para alumni dan bantuan dari donatur.

"Alhamdulillah untuk kali ini kita berikan santunan kepada 23 anak yatim, yang mana jumlah penerima santunan tahun ini lebih meningkat dibanding tahun lalu. Semoga kedepannya sumbangan yang digalang bisa lebih banyak dan terbuka bagi donatur yang ingin membantu," ujarnya.

Kepala SMKN 1 Tembilahan, Hasmar mengaku terharu atas kegiatan sosial yang dilakukan oleh Komunitas Indahnya Satu Hati ini.

"Saya merasa salut dengan komunitas ini, yang begitu peduli akan nasib anak dari senior, rekan seangkatan dan anak junior yang membutuhkan bantuan, apalagi kegiatan dilakukan dibulan suci Ramadan," tuturnya.

Salah seorang donatur, Marlis Syarif yang turut hadir dalam kegiatan itu sempat menceritakan kisah masa kecilnya, bahwa dirinya sering bermain di sekolah tersebut saat masih berada di Pasar Pagi Tembilahan.

"Jadi dulu saya sering bermain di sekolah ini, sampai jatuh-jatuh dan ditolong oleh guru, jadi saya pun berjanji jika suati hari saya akan membantu sekolah ini, Alhamdulillah hari ini saya bisa mewujudkannya," cerita Sekretaris Kesbangpol Inhil yang juga Mantan Camat Kateman tersebut.

Kepada 23 anak yatim tersebut diberikan santunan berupa uang dan paket sembako yang diserahkan langsung oleh Marlis Syarif, Hasmar dan para pengurus Komunitas Indahnya Satu Hati.(ayu)