PEKANBARU, GORIAU.COM - Pabrik kertas PT Indah Kiat Pulp and Paper (IKPP) di Perawang, Kabupaten Siak, Riau, Jumat (12/10/2012) terbakar. Hingga saat ini api masih berkobar.

Pihak perusahaan belum bisa menaksir kerugian karena masih fokus memadamkan api. Juru bicara PT Indah Kiat, Armadi mengatakan, yang terbakar adalah ruang tisu di blok IV.

''Penyebabnya belum diketahui, kami masih berusaha memadamkan api,'' kata Armadi, Jumat, 12 Oktober 2012.

Armadi juga belum menjelaskan luas daerah yang terbakar. Karena api masih merembet ke lokasi lain. ''Kami fokus pada pemadaman dulu agar tidak merembet ke lokasi lain,'' tambah Armadi.

Saat kebakaran terjadi, pekerja masih berada di dalam pabrik sedang bekerja. Namun ketika ditanya apakah ada korban jiwa, lagi-lagi ia belum bisa memastikannya.

''Belum tahu, karena api masih menjalar,'' terangnya, sambil menambahkan belum bisa menaksir berapa kerugian akibat kebakaran itu. (vvc)