JAKARTA - Osvaldo Haay mengaku sangat bangga dapat membela Persija Jakarta pada Kompetisi Sepakbola Liga 1 2020. Ia menyatakan sudah memiliki hasrat untuk merumput bersama Macan Kemayoran sejak lama. 

Sebelumnya, Osvaldo menandatangani kontrak satu tahun bersama Macan Kemayoran setelah dua musim sebelumnya memperkuat Persebaya Surabaya. Tapi, dalam klausulnya juga terdapat opsi perpanjangan di akhir musim.

“Terima kasih kepada Tuhan dan Persija, yang sudah menerima saya. Ini kebanggaan buat saya bisa bergabung, karena siapa yang tidak mau bermain di Persija, tim besar, legendaris, dan punya suporter yang militan,” ujar Osvaldo.

Apalagi berseragam Persija jadi tantangan sendiri baginya. Sebagai tim besar yang bertabur pemain bintang, Osvaldo ingin membuktikan diri bahwa dirinya layak dan pantas bersanding dengan nama-nama seperti Marc Klok, Riko Simanjuntak, sampai Marko Simic.

“Tentu saya ambil tawaran dari Persija, itu tantangan baru untuk saya. Apalagi di sini saya bekerja sama dengan pemain-pemain terbaik yang ada di klub. Yang jelas, saya harus ambil tantangan itu dan membantu Persija," imbuh Osvaldo Haay.

Lebih lanjut Pemain asal Papua ini mengaku memiliki target tinggi dalam mengarungi Liga 1 2020 bersama Persija. Terutama ia ingin memperbaiki penampilannya musim lalu.

“Setelah diresmikan Persija, saya ingin memberikan penampilan terbaik klub ini," tutur pemain kelahiran Jayapura, 17 Mei 1998, tersebut. ***