ROKAN HULU - Salah satu upaya menyukseskan TMMD ke-105 KODIM 0313 /KPR, Babinsa Koramil 08 Tandun Sertu Paisal Siregar bersama Babinkamtibmas Polsek Tandun Brigadir M Harahap melakukan patroli di Desa Kumain, Kecamatan Tandun, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, Selasa (23/07/2019).

"Kini telah masuk musim kemarau kita harus lebih waspada, jangan sekali-kali membakar lahan ataupun hutan, sehingga kita saling mendukung dalam pencegahan pembakaran hutan dan lahan," ungkap Sertu Paisal Siregar.

Patroli yang mereka lakukan ini bertujuan memantau daerah-daerah yang rawan terjadi pembakaran hutan dan lahan, serta melakukan pendataan lahan yang telah dibersihkan oleh warga.

"Di samping itu kami juga mengimbau kepada masyarakat agar bersama mencegah kebakaran hutan dan lahan, dan jika menemukan oknum yang sengaja membakar segera laporkan kepada pihak berwajib," tambah Brigadir M Harahap.

Diharapkan dengan kegiatan patroli tersebut dapat meminimalisir terjadinya karhutla diwilayah Kecamatan Tandun , dan jika terjadi kebakaran hutan dan lahan petugas dapat dengan segera mengidentifikasi pemilik lahan yang terbakar tersebut. ***