TEMBILAHAN-Kebakaran hebat yang terjadi Rabu (22/8/2019) dini hari ternyata tidak hanya membakar Pasar Terapung, Pasar Rakyat tetapi juga Pasar Ikan Asin dan rumah toko (ruko) di sekitar Jalan Yos Sudarso Tembilahan.

Hasil pantauan GoRiau.com di lokasi kebakaran, hingga pagi, tim pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api.

Berdasarkan data sementara yang berhasil di rangkum GoRiau.com, diperkirakan lebih dari 400 los, kios dan rumah toko milik pedagang ludes terbakar.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Dhoan Dwi Anggara mengaku masih belum bisa memastikan berapa kios pedagang yang habis, karena hingga saat ini petugas masih melakukan pemadaman.

Wakil Bupati Inhil, Syamsuddin Utu pun sudah turun ke lokasi kebakaran untuk melihat langsung.

"Belum tahu pastinya berapa, KK dan lain-lainny, karena sekarang pihak pemadaman masih bekerja," tukas SU.(ayu)