DURI - Adanya pengerjaan perbaikan Jembatan Semunai di Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Riau, membuat arus lalu lintas mengalami buka tutup di Jalan Lintas Sumatera Duri-Pekanbaru.

Kapolres Bengkalis, AKBP Abas Basuni saat dikonfirmasi GoRiau.com melalui Kasat Lantas, AKP Rachmad C Yusuf mengatakan, arus lalu lintas sudah normal, Sabtu (9/9/2017).

"Kemacetan panjang sudah terurai. Personil hingga tadi subuh melakukan penjagaan untuk mengurai kemacetan. Saat ini antrian hanya sekitar 300 meter sampai 400 meter," ungkap AKP Rachmad.

Ia menjelaskan saat ini kondisi lalu lintas dari arah Kota Duri dan Pekanbaru, tidak ada antriab panjang lagi. Masyarakat yang ingin ke Pekanbaru dan Duri, tidak perlu takut dengan antrian yang mengular lagi.

"Silahkan melalui Jalan Lintas Sumatera Duri-Pekanbaru, antrian sekitar 15 menit sampai 30 menit. Kita ingatkan pengendara untuk tidak menyerobot dan tetap pada antrian, karena polisi lalu lintas tidak segan-segan menilang pengemudi yang menyerobot," bebernya.

Salah satu masyarakat di Desa Muara Basung, Kecamatan Pinggir bernama Ronny juga menginformasikan kepada GoRiau.com, arus lalu lintas Jalan Lintas Duri-Pekanbaru sudah kembali normal.

"Selain pihak Satlantas Polres Bengkalis, ada Pemuda Pancasila dan Ikatan Pemuda Karya yang ikut mengatur lalu lintas agar tidak terjadinya penyerobotan kendaraan. Kita juga ingatkan pengemudi tidak main serobot, agar lalu lintas tidak tersendat," ulasnya. ***