PEKANBARU - Anggota DPRD Riau Dapil Pekanbaru, Parisman Ihwan menghimbau kepada masyarakat Kota Pekanbaru untuk bisa menerapkan protokoler kesehatan dalam peringatan hari raya Idul Adha esok hari.

Hal tersebut disampaikan Politisi Golkar ini mengingat saat ini trend pasien positif Covid-19 mengalami kenaikan dalam jangka waktu sebulan belakangan, sehingga ada baiknya jika masyarakat bisa bersikap waspada.

Diakui Pria yang biasa disapa Iwan Fatah ini, masyarakat Pekanbaru tentunya sangat merindukan momen idul adha ini, terutama momen shalat Ied. Apalagi, pada hari raya Idul fitri lalu, sejumlah daerah meniadakan shalat Ied.

"Pemko Pekanbaru sudah mengeluarkan Surat Edaran (SE) untuk mengizinkan pelaksanaan Shalat Ied, tapi masyarakat diminta untuk tetap tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Iwan kepada GoRiau.com, Kamis (30/7/2020).

Iwan melanjutkan, masyarakat yang ingin melaksanakan shalat Ied diharapkan bisa mengenakan masker dan membawa sajadah sendiri sesuai dengan intruksi pemerintah.

Sebab, saat ini Iwan melihat masih ada masyarakat yang enggan mengenakan masker di luar rumah. Jika, masih ada masyarakat yang tidak mengenakan masker saat shalat, Iwan khawatir akan menciptakan cluster baru.

"Kondisi hari ini harus bisa kita maklumi bersama, pemerintah sudah memberi kelonggaran untuk izin menggelar shalat Ied, giliran masyarakat yang harus disiplin dengan ini," pungkasnya.

Lebih jauh, Iwan meminta panitia penyelenggaraan shalat Ied untuk bisa memastikan setiap jemaahnya mengenakan masker, atau jika memungkinan disediakan stok masker dan tempat cuci tangan bagi jemaah yang datang untuk sholat ied

"Masker ini barang yang penting saat ini, bagaimanapun juga setiap berada di kerumunan kita wajib mengenakan masker, terutama di momen idul adha ini," tuturnya.

"Bahkan kalau bisa panitia qurban bisa menghantarkan langsung daging qurban ke rumah masyarakat untuk mengurangi potensi keramaian," tutupnya. ***