BENGKALIS - Sebagai tempat bernaung calon pemimpin masa depan, Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Bengkalis (IPMKB) Pekanbaru, hanya hanya sekedar tempat berkumpul. Tetapi jadikanlah sebagai organisasi yang bermanfaat untuk pembangunan Kabupaten Bengkalis.

Begitu pesan Bupati Bengkalis, Amril Mukminin dalam sambutannya yang dibacakan Pelaksana Tugas Sekretariat Daerah Bengkalis H Arianto ketika membuka Kongres ke VIII Ikatan Pelajar Mahasiswa Kabupaten Bengkalis (IPMKB) Pekanbaru di Gedung Guru, Sabtu (9/9/2017). IPMKB harus tanggap terhadap setiap permasalahan.

''Jangan mengenal istilah bercuti dalam berjuang. Jangan pernah berhenti berharap untuk melakukan perubahan dan perbaikan,'' pesan Bupati.

Pada kesempatan itu, Amril juga menyampaikan program pembangunan Kabupaten Bengkalis yang termaktub dalam grand strategy pembangunan empat kawasan enam jaminan.

''Salah satu diantaranya, pembangunan sektor pendidikan dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Kabupaten Bengkalis,'' jelas Amril.

Masih kata Amril, salah satu program strategisnya, yakni pemberian beasiswa mahasiswa berprestasi di bidang akademik, beasiswa khusus bagi pelajar maupun mahasiswa yang telah mengharumkan nama Bengkalis.

Di samping itu juga, Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Bagian Kesra, juga mengalokasikan bantuan pendidikan dan penyusunan skripsi bagi seluruh mahasiswa.

''Kami mendorong adik-adik untuk terus meningkatkan prestasi akademik. Jangan sampai, kesibukan berorganisasi, justru mengabaikan akademis,'' terang mantan anggota DPRD Kabupaten Bengkalis tiga periode ini.

Di akhir sambutannya, Amril berpesan agar IPMKB di Pekanbaru selalu jaga diri dan jaga nama baik organisasi maupun daerah. ''Jangan sampai terjerumus dengan hal-hal negatif dan radikalisme, giat belajar dan raih prestasi gemilang dan gali pengalaman lewat organisasi dan perhimpunan lainnya,'' ujar Amril.

Selain Plt Sekda, turut hadir mantan Ketua IPMKB Abdul Fatah, Dewi Sartika, Panca dan Ketua Umum Priode 2016 Muji Burahman. Pada kesempatan itu, Bupati juga mengatakan, Keberadaan IPMKB Pekanbaru memiliki peran strategis dalam mengoptimalkan keberhasilan pembangunan daerah.

''IPMKB dituntut agar peduli dan bertangung jawab terhadap pembangunan daerah secara cerdas, kreatif, dan inovatif,'' pesan Amril.*** #Semua Berita Bengkalis, Klik di Sini