TEMBILAHAN-Untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Kepolisian Sektor (Polsek) Kecamatan Mandah, Indragiri Hilir (Inhil), Riau menggelar gotong royong, Jumat (21/6/2019).

Kegiatan bersih-bersih tersebut dilaksanakan di rumah-rumah ibadah, seperti di Masjid Nurul Jami Kelurahan Khairiah Mandah dan Vihara Budhi Dharma Sembuang, Mandah.

Kapolsek Mandah, IPTU Warno kepada GoRiau.com menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menjalin silahturahmi antara masyarakat dengan Polri.

Kegiatan itu, dikatakan Warno sesuai dengan Penekanan Pimpinan Polri /Kabaharkam Polri pada pelaksanaan vicon hari Jumat tanggal 21 Juni 2019 dimana diantaranya adalah melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dalam rangka mendekatkan hub Polri dengan masyarakat, melaksanakan kegiatan bhakti sosial dengan memberikan bantuan kepada masyarakat dan melaksanakan kegiatan bhakti religi mendekatkan hub Polri dalam menjaga hubungan antar umat beragama

Tidak hanya itu, ia juga mengatakan dengan adanya kegiatan goro ini bisa membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya bekerja bersama-sama.

"Kita ingin kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin meningkat," tukas Mantan PAUR Humas Polres Inhil itu.(ayu)