PEKANBARU - Olahraga Hapkido memang masih asing ditelinga masyarakat Riau, olahraga beladiri asal Korea Selatan ini kurang lebih sama seperti Taekwondo yang juga berasal dari Korea Selatan.

Hapkido bergerak berdasarkan prinsip lingkaran yang memanfaatkan kekuatan lawan. Teknik-teknik dalam Hapkido antara lain meliputi pukulan, tendangan, kuncian, bantingan, jurus, serta latihan senjata.

Hapkido berisikan tenik pertarungan jarak dekat dan jarak panjang memanfaatkan tendangan sambil meloncat, serangan tangan, lemparan, kuncian, dan serangan pada titik jalan maupun titik saraf pada manusia.

Hapkido merupakan bela diri yang sangat menarik karena mencakup hampir semua jenis bela diri di dalamnya, Hapkido memiliki 3 prinsip yaitu Hwa (Harmonis) Won (Melingkar) dan Yu (Mengalir) yang mengartikan bahwa Hapkido adalah seni bela diri yang mengalirkan kekuatan lawan dan tidak melawan kekerasan dengan kekerasan.

Untuk memajukan olahraga beladiri ini di Provinsi Riau, melalui Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Hapkido Provinsi Riau, diharapkan olahraga beladiri ini semakin berkembang di Riau.

Dan melalui Musdalub yang dilakukan disalah satu restoran di Pekanbaru, Selasa (30/8/2022) ini, Rahmat Aidil Fitra terpilih sebagai Ketua Hapkido Riau hingga tahun 2023.

"Dalam waktu dekat akan disusun dulu kepengurusan seluruh Pengcab dan kedepan pada bulan Maret akan di daftarkan ke KONI Riau," katanya.

Sejauh ini dari 12 kabupaten kota yang ada di Riau, Pengcab Hapkido yang sudah terbentuk baru 5. Yaitu Pengcab Kota Pekanbaru, Indragiri Hilir, Pelalawan, Kampar dan Rokan Hulu.

"Kedepannya dalam waktu dekat akan dibentuk, road show akan dilakukan oleh Hapkido Riau ke daerah-daerah," jelasnya.

Sementara itu dr Rahmansyah Ketua Hapkido Kota Pekanbaru mengatakan untuk memperkuat Hapkido Riau memang sudah seharusnya dilakukan percepatan pembentukan Pengcab Hapkindo di 7 kota dan kabupaten yang ada di Riau.

"Target tentu terdaftar di KONI Riau dan kemudian kita berharap atlet Hapkido bisa berlaga di PON 2024," tuturnya.

Untuk prestasi atlet Hapkido Riau, Rahmansyah melihat ada peluang yang cukup besar. Pada Kejurnas di Padang beberapa waktu yang lalu atlet Hapkido berhasil bawa pulang 5 medali emas.

"Ini sangat menarik untuk mengembangkan olahraga Hapkido di Kota Pekanbaru dan Provinsi Riau khususnya," tutupnya. ***