BENGKALIS -Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Bengkalis kembali menggelar Pasar Murah Ramadan. Sebanyak 990 paket akan dibagikan untuk 8 kecamatan.

Kepala Disdagperin Kabupaten Bengkalis melalui Kepala Bidang Pengembangan dan Perdagangan, Burhanudin kepada wartawan, Senin (5/6/2016) mengatakan, dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, jumlah paket sembako yang dibagikan tahun ini memang mengalami penurunan. Hal itu disebabkan alokasi dana yang sangat kecil menyusul terjadinya rasionalisasi anggaran.

''Jika tahun lalu paket sembako murah yang dibagikan mencapai 6.300 paket, untuk tahun ini hanya 990 paket saja.'' Ya, tahun ini jumlahnya berkurang,'' jelasnya.

''Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini kita kembali menggelar pasar murah. Targetnya tentu bagi masyarakat ekonomi kurang mampu sehingga diharapkan bisa membantu mereka menghadapi lebaran nanti,'' kata Burhanudin.

Dipaparkan Burhanuddin, saat ini pihaknya tengah menyusun jadwal pasar murah Ramadan di tiap-tiap kecamatan, kecuali untuk Kecamatan Pinggir telah dibagikan pada awal Ramadan kemarin sebanyak 160 paket.

Secara rinci jumlah paket sembako murah untuk tiap-tiap kecamatan adalah; Kecamatan Mandau 130 paket, Kecamatan Bengkalis 130 paket, Kecamatan Bantan 130 paket, kecamatan Rupat, Rupat Utara, Siak Kecil dan Bukitbatu masing masing 110 paket.

Pasar murah yang dilaksanakan merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Pemkab atas menurunnya kemampuan dan daya beli masyarakat terhadap kebutuhan pokok dengan harga yang sudah merangkak naik, khususnya dari keluarga dengan ekonomi kurang mampu.

"Paket sembako di pasar murah lebih murah dari harga beli di pasar. Diharapkan dapat mengurangi beban masyarakat terutama ibu rumah tangga dari keluarga ekonomi kurang mampu," ujarnya.*** #BENGKALIS