SIAK - Sebanyak 20 mahasiswa STAI Sultan Syarif Hasyim di Kabupaten Siak, Riau lulus seleksi administrasi beasiswa Sobat Bumi tahun 2020 dari PT Pertamina. Setelah mengikuti tes interview secara daring, hanya 10 orang yang dinyatakan lulus.

Ketua STAI Sultan Syarif Hasyim Siak, Connaidi, M.Pd.I kepada GoRiau.com mengatakan 10 mahasiswa yang lulus sebagai penerima bantuan pendidikan dari Sobat Bumi adalah mahasiswa program studi Pendidikan Agama Islam 8 orang dan dari Ekonomi Syariah 2 orang.

"Mereka ini mahasiswa berprestasi bidang akademik, mempunyai kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, berkomitmen berkontribusi positif terhadap hidup yang ramah lingkungan dan diutamakan memiliki keterbatasan secara ekonomi," kata Connaidi, Rabu (3/6/2020).

Dikatakan Connaidi, beasiswa Sobat Bumi ini tidak hanya memberikan bantuan biaya pendidikan saja, tetapi juga bantuan bantuan biaya hidup, stimulan aksi sobat bumi dalam rangka kegiatan pendidikan dan pelatihan yang diberikan kepada siswa/mahasiswa/masyarakat.

"Kami bersyukur bisa menjadi perguruan tinggi mitra Pertamina Foundation. Sehingga mahasiwa kami dapat menjemput peluang beasiswa untuk meringankan biaya kuliah mereka," ujarnya.

Ketua STAI Sultan Syarif Hasyim Siak menjelaskan bahwa awalnya mahasiswa mendaftar secara online pada laman resmi beasiswa Pertamina Foundation, setelah mendaftar dengan melengkapi berbagai persyaratan yang telah ditentukan, seluruh peserta yang mendaftar mengikuti seleksi administrasi yang dilakukan langsung oleh pihak Pertamina.

"Setelah lulus tahap administrasi, maka keluar nama mahasiswa yang lulus sebanyak 20 orang dan mengikuti tahapan interview secara online melalui video conference pada tanggal 13-14 Mei 2020," sebutnya.

Connaidi berharap mahasiswa yang telah dinyatakan lulus bisa membawa nama kampus lebih baik lagi di tingkat nasional dengan menunjukkan etos kerja yang tinggi serta mempunyai gagasan yang mumpuni.

"Mewakili pihak kampus, kami menyampai terima kasih kepada pihak pertamina atas kerjasama ini. Kami berharap mahasiswa kami ini adalah putra putri terbaik Siak yang patut mendapatkan dukungan penuh dari Pertamina, karena Siak adalah salah satu ladang minyak terbesar di Indonesia," tuturnya.

Salah seorang penerima Beasiswa Sobat Bumi, Sri Wahyuna dari jurusan Pendidikan Agama Islam semester II mengucapkan rasa syukur bisa melewati proses seleksi dengan baik.

"Alhamdulillah, semua atas izin Allah, mulai dari tahap seleksi administrasi sebanyak 6.848 mahasiswa, mengerucut menjadi 560 mahasiswa untuk lanjut ke tahap seleksi wawancara hingga terpilih menjadi salah satu dari 285 mahasiswa terbaik se-Indonesia," ucapnya dengan senang.

Ia mengaku bahagia terpilih menjadi bagian dari Sobat Bumi 2020. Tentunya semua itu tak luput dari doa dan dukungan ibu, keluarga, guru, dosen, pembimbing organisasi, serta teman-teman.

"Ucapan terimakasih juga saya sampaikan kepada pihak Pertamina yang telah mengadakan program beasiswa ini. Dengan berkuliah kita mampu berupaya untuk menjadi generasi emas masa depan dengan meningkatkan iman dan ketakwaan. Terima kasih STAI Sultan Syarif Hasyim Siak, terimakasih pertamina foundation dan terimakasih untuk semuanya," tutupnya.***