DUMAI - Sebanyak 12 peserta dinyatakan tidak lulus dalam pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) XI yang dilaksanakan Persatuwan Wartawan Indonesia (PWI) di Kota Dumai.

"Semua peserta yang mengikuti UKW sebanyak 50 orang, dan 12 peserta kita nyatakan belum berhasil meraih kompetensi," kata Eka Putra Nazir, Sabtu (15/12/2018).

Eka Putra Nazir yang merupakan salah seorang penguji dalam pelaksanaan UKW tersebut, mengatakan bahwa 12 peserta yang tidak lulus tersebut terdiri dari tingkat muda, madya dan utama.

"Kita tidak menyebutkan nama-nama yang belum berhasil, yang tahu peserta yang gagal adalah, dirinya, tim penguji serta panitia administrasi nilai," katanya.

Disebutkannya, bagi peserta yang belum berhasil bisa mengikuti pelaksanaan UKW berikutnya.

"Jadi bagi yang gagal, kita harap ini merupakan pengalaman yang berharga, agar pelaksanaan UKW yang akan datang bisa berhasil," katanya kembali.

Pelaksanaan UKW di Dumai sendiri merupakan pelaksanaan yang kedua kali, dimana pelaksanaan kali ini, tidak hanya diikuti oleh wartawan Dumai, namun dari Kabupaten kota di Riau mengirimkan utusan.

"Yang mengikuti UKW kali ini tidak hanya anggota PWI saja, namun terdapat wartawan non PWI juga," kata Kambali Ketua PWI Kota Dumai. ***