SIAK - Sampah berserakan serta peralatan kebersihan berserakan di depan kantor Bupati Siak bukan pemandangan biasa yang dilihat Sekda Siak, Arfan Usman saat tiba di kantor Bupati Siak, Jumat (5/2/2020) pagi sekitar pukul 08.30 WIB.

Sekda Siak sangat paham sekali melihat kondisi itu dan mendekati petugas kebersihan untuk meminta maaf atas keterlambatan pembayaran honor petugas kebersihan. Hal itu dikarenakan perubahan sistem dari pusat.

Selanjutnya, pria yang berusia 56 tahun itu masuk ke ruang kerjanya. Belum lama duduk, ia didatangi staf dari Dinas Perhubungan Siak yang melaporkan kondisi kendaraan istrinya bermasalah.

Arfan Usman sontak beristighfar sembari mengurut dadanya dan segera keluar dari ruang kerjanya menuju ruang rapat di depan ruang kerjanya. Lagi-lagi ia dikagetkan saat membuka pintu masuk ruang rapat itu.

Dalam ruang rapat itu sudah berkumpul sejumlah pejabat, ada Asisten II Hendrisan, Asisten III Jamaluddin, bahkan istri Sekda Siak yaitu Dra Syarifah Raudah untuk memberikan kejutan di hari kelahiran Arfan Usman, 5 Februari.

Syarifah yang sudah mendampingi Arfan Usman 30 tahun ini sengaja membuat kejutan untuk suaminya dan dibantu oleh orang-orang yang sangat dekat dengan suaminya. Baik itu dari lingkungan kantor Bupati Siak maupun dari sejumlah OPD lainnya.

"Jadi sampah berserakan serta cerita soal kondisi kendaraan saya itu merupakan bagian dari rencana untuk membuat kejutan di ulang tahun ke 56 Sekda Siak, Arfan Usman. Apalagi beliau juga lahir tepat di hari Jumat juga sama dengan hari ini," kata Syarifah.

Sementara itu, Sekda Siak, Arfan Usman tidak dapat menyembunyikan wajah harunya atas kejutan yang diberikan istri, sahabat, staf dan orang-orang yang sangat peduli dengan dirinya.

"Ini membuat saya terharu. Saya tidak menyangka begitu perhatiannya mereka kepada saya. Saat itu barulah saya sadar, sampah di depan yang berserakan dan laporan dari pegawai Dishub, ternyata merupakan kejutan," cerita Sekda Arfan Usman.

Semua yang hadir memberikan ucapan selamat. Selain pemotongan tumpeng juga sarapan bersama. Bahkan Kepala Bank Riau Kepri Siak juga datang membawakan cake ulang tahun untuk Arfan Usman di penghujung acara.

Bagi sejumlah pegawai, Arfan Usman merupakan sosok yang sangat ramah dengan siapa saja. Selain itu mudah diajak berkomunikasi terkait program-program pemerintahan serta sosial masyarakat dan lainnya.

"Kita bisa lihat saat ini, tidak hanya staf dari kantor Bupati saja yang datang memberikan kejutan untuk pak Sekda, banyak juga dari OPD lainnya datang," kata Adi, salah seorang pegawai di Dinas Kominfo Siak. ***