TEMBILAHAN- Pasca dibangun, hingga kini, Pasar Santan Kelapa yang terletak di Jalan Ahmad Yani Tembilahan Hulu tidak kunjung difungsikan. Pasar yang dibangun menggunakan CSR PT (Sumatera Riang Lestari) SRL itu kini hanya jadi tempat parkir kendaraan para karyawan JR 88.

Menanggapi hal itu, Kepala Bidang Pasar, Ahmad Firti mengatakan, bahwasanya semula pasar yang terdiri dari beberapa los itu diperuntukkan untuk pedagang parit 11.

Namun ternyata, tidak ada satupun pedagang parit 11 yang bersedia pindah ke pasar tersebut, sehingga hingga kini pasar itu tidak kunjung digunakan.

Untuk memfungsikan pasar tersebut, dikatakan Ahmad Fitri, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Lurah Tembilahan Hulu, Saini Hamzah untuk mencarikan pedagang baru.

''Informasi dari Pak Lurah, sudah ada yang mau berdagang di sana, jadi tinggal melakukan cabut undi saja,'' ungkapnya.

Dikarenakan sudah ada pedagang yang bakal menempati pasar itu, ditambahkannya maka tinggal menunggu waktu saja untuk memfungsikannya.(ayu)